Gerakan Kamis Bersih Pemkab Rohil Telah Tanam 1000 Pohon Buah-buahan

    Gerakan Kamis Bersih Pemkab Rohil Telah Tanam 1000 Pohon Buah-buahan

    ROKAN HILIR - Pemerintah kabupaten Rokan Hilir (Pemkab Rohil) melaksanakan kegiatan rutinitas Kamis bersih-bersih. Kegiatan pada pekan ini dipusatkan di halaman kantor bupati Rokan Hilir Jalan Pesisir Sungai Rokan kompleks perkantoran batu enam Bagansiapiapi, Kamis (26/08/2021). Kegiatan pada Kamis ini menanam hingga mencapai sebanyak 1000 pohon buah-buahan. Tampak hadir bupati Rohil Afrizal Sintong, Wabup Rohil H.Sulaiman, SS, MH, sekdakab Rohil HM Job Kurniawan, SAP, Asisten I Pemkab Rohil Drs Ferry H Parya, MSI, Asisten III Pemkab Rohil Ali Asfar, S.Sos, Kadis Lingkungan Hidup Suwandi, S.Sos, Kadis Perhubungan Jasrianto, S.Sos, Kadis Perkim Zulfahmi, ST, MT, Ka. BPKAD Rohil H.Syafrudin dan kepala OPD lainnya.

    "Kegiatan dalam rangka Kamis bersih dipusatkan di halaman kantor bupati, "jelas Kadis Lingkungan Hidup Rohil Suwandi, S.Sos kepada jurnalis indonesiasatu.co.id melalui jaringan perpesanan whatsapps ketika dihubungi, Kamis (26/08/2021).

    Dia mengatakan bahwa kegiatan yang dilakukan adalah penanaman pohon buah-buahan seperti pohon mangga, pohon jambu, pohon jeruk, pohon lengkeng, pohon rambutan dan pohon buah-buahan lainnya.

    Dia menambahkan penanaman pohon buah-buahan ini dilaksanakan oleh masing-masing OPD (organisasi perangkat daerah) se - Kabupaten Rokan Hilir dan sekretariat daerah.

    "Bibit dari masing-masing OPD. Saat ini telah tertanam pohon buah-buahan sebanyak 1000 batang, "jelasnya Suwandi.

    Sementara itu, bupati Rokan Hilir menjelaskan bahwa gerakan Kamis bersih oleh pemerintah kabupaten Rokan Hilir saat ini menanam pohon buah-buahan dan tebar benih Ikan nila.

    "Kamis pagi 26 Agustus 2021 saya bersama wakil Bupati Rohil dan seluruh kepala OPD secara bersama-sama melakukan kegiatan penanaman pohon buah-buahan dilahan kosong areal kantor bupati, "bebernya Afrizal Sintong, orang nomor satu di Pemerintahan kabupaten Rokan Hilir (Rohil) ini.

    Selain itu, lanjutnya menjelaskan mereka juga melakukan penebaran benih bibit ikan nila merah dan hitam sebanyak 17 kantong pada sebuah kolam yang berada ditengah kebun-buahan.

    "Ini merupakan kegiatan rutin yang wajib dilaksanakan seluruh kantor pemerintahan yang ada di Rohil. Setiap hari Kamis agar kantor menjadi bersih sehingga nyaman dalam bekerja, "pungkasnya. (andi)

    rohil riau
    Andy Gunawan Riothallo

    Andy Gunawan Riothallo

    Artikel Sebelumnya

    Bupati Rohil Afrizal Sintong Dikukuhkan...

    Artikel Berikutnya

    Afrizal Sintong Himbau Petani Rokan Hilir...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Bupati Rohil Hadiri Penutupan Bimbingan Manasik Haji
    MTQ se-Riau di Rohil, Wabup: Sukses Tuan Rumah, Sukses Prestasi
    Paripurna DPRD, Wabup Rohil: Kami Insya Allah Akan Jalankan Rekomendasi Yang Diamanatkan Oleh DPRD
    Kepsek SMPN 1 TG Melawan Sebut Pohon Ditebang Atas Permintaan Masyarakat Sekitar Sekolah Karena Bisa Membahayakan
    Terjadi Penebangan Pohon di Sekolah Meraih Adiwiyata 2021

    Tags